PROKAL.CO, VENDOR smartphone asal Tiongkok Meizu meluncurkan sebuah power bank edisi spesial Despicable Me 3 sebagai bentuk perayaan atas peluncuran film ini di Tiongkok. Power bank Minion Yellow edisi spesial ini hadir dengan warna unik, yakni kuning seperti warna Minion, pasukan imut milik Gru.Mengutip laman Gizmochina, Rabu (12/7/2017), power bank ini memang terbilang sangat atraktif dengan warna kuning cerahnya. Tak hanya bodi power bank yang berwarna kuning, kotak penjualannya pun didominasi warna tersebut dengan tulisan Despicable Me berwarna oranye.
Menariknya, power bank ini memiliki mata besar, layaknya salah satu karakter Minion yang sering muncul di Despicable Me. Selain itu, power bank ini juga dilengkapi dengan bungkus pelindung yang menyerupai celana kodok berbahan kanvas yang dikenakan Minion. (net)