Program Selamat Juga Sisir Drainase

- Selasa, 14 Mei 2019 | 10:05 WIB

BALIKPAPAN - Satuan tugas (satgas) persampahan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Balikpapan, kini telah dikenal masyarakat luas, mengenai program Selasa dan Jumat bersih TPS sampah. Namun mulai kini, satgas persampahan bukan hanya fokus pada pengangkutan dan pembersihan TPS semata. Melainkan menyisir pula drainase yang dipenuhi dengan sampah atau pun tanaman liar yang ada di darainase.

Hal itu terlihat, saat satgas melakukan pembersihan drainase di beberapa titik Jalan Mulawarman, Kelurahan Manggar, Kecamatan Balikpapan Timur (Baltim). Dalam pembersihan yang dilakukan itu, dimonitoring langsung Kabid Kebersihan DLH Subardiyono.

“Ini program Selamat (Selasa Jumat) sekarang bukan hanya melakukan pembersihan yang difokuskan pada TPS saja. Tetapi sekarang kita, menyisir drainase yang dipenuhi dengan sampah kemasan atau tanaman liar,” kata Subardiyono, kepada Balikpapan Pos disela-sela kegiatan, beberapa hari lalu.

Pembersihan drainase yang dilakukan satgasnya ini, semata-mata untuk mendukung Kota Balikpapan semakin lebih bersih. Bukan hanya dengan tak adanya sampah yang berada di TPS siang hari, tetapi harus menyeluruh terlihat bersih.

“Terlepas dari ranah dan siapa yang bertanggung jawab tentang kebersihan drainase, pada dasarnya kami melakukan hanya untuk menciptakan kebersihan. Dimana ada titik yang kotor, harus segera dibersihkan,” sambungnya.

Dia pun meminta maaf kepada masyarakat, mengingat saat ini bulan suci Ramadan. Sehingga kinerja petugasnya diyakininya tak mencapai 100 persen. Jika hal itu tetap dipaksakan, dikhawatirkan bakal membatalkan puasa. Serta mengharapkan kerja samanya, dimana membuang hanya limbah rumah tangga, dan memperhatikan tata cara dan waktu yang tepat.

“Ya yang mesti diketahui oleh masyarakat, dan kami harap dapat ditolerir, ini kan dalam suasana puasa. Jadi teman-teman hanya mampu bekerja 75 hingga 80 persen saja setiap harinya. Saya juga minta untuk membuang sampah sesuai waktunya, yaitu pukul 18.00 sampai 24.00 Wita,” imbuhnya.

Sekadar informasi, saat ini mobil truk konvektor mulai dioperasikan. Mengingat daya tampungnya, tak seperti truk sampah pada umumnya. Diketahui, satu truk biasa hanya mengangkut 3 ton sampah setiap hari, dengan konvektor bisa mengangkut 12 ton sampah setiap hari.

“Ini daya tampung sampahnya, bisa memuat sampah tiga kali lipat dari truk sampah, setiap harinya. Soalnya sampah yang masuk dipres otomatis dengan alatnya,” pungkasnya. (wal/san)

Editor: adminbp-Admin Balpos

Rekomendasi

Terkini

X