Bahagiakan Lansia dengan Bukber dan Bantuan

- Selasa, 14 Mei 2019 | 10:10 WIB

BALIKPAPAN-- Blue Sky Hotel Balikpapan bersama Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Balikpapan menggelar buka puasa bersama warga lanjut usia (lansia) yang berada di enam wilayah kecamatan se Balikpapan bertempat di Kalimantan Ballroom Blue Sky Hotel, Senin (13/5) kemarin.

Turut hadir dalam kegiatan buka bersama lansia ini, Wali Kota Balikpapan H Rizal Effendi, Ketua TP PKK Kota Balikpapan Hj Arita Rizal, Wakil ketua TP PKK Hj Nurlena Rahmad, para ketua TP PKK kecamatan dan kelurahan serta para camat dan lurah se Balikpapan.

Mewakili pihak Blue Sky Hotel Balikpapan, Rulianto selaku Asst Directory of Sales, PR Manager Pipit dan undangan lainnya.

Wali Kota Rizal Effendi mengucapkan terimakasih kepada pihak Blue Sky Balikpapan yang selalu setia menggelar kegiatan buka bersama lansia rutin setiap tahunnya bersama TP PKK Kota Balikpapan.

“Semoga Blue Sky Hotel semakin terus berkembang, melalui bisnis hotel dan restoran yang salah satu tertua di Balikpapan. Apalagi Blue Sky Hotel sudah terkenal kelezatannya mantaunya yang terenak, baik bagi tamu dari luar Balikpapan,” terang Rizal.

Juga terimakasih kepada peran ketua TP PKK Kota Balikpapan, Hj Arita yang juga istri wali kota dalam membina PKK secara langsung dan berbagai program pemberdayaan keluarga yang ada di Balikpapan.

Sementara itu disampaikan Hj Arita Rizal, didampingi Hj Nurlena, bahwa sebanyak 102 lansia dari perwakilan masing-masing 3 orang dari 34 kelurahan yang ada di Balikpapan.

“Kegiatan buka bersama ini, sebagai bagian saling berbagi dan membahagiakan para lansia di bulan Ramadhan ini,” jelas Arita.

Apalagi salah satu program PKK yaitu Bina Keluarga Lansia yang fokus memberikan pembinaan dan pemeriksaan kesehatan lansia rutin.

“Semoga kegiatan hari ini dapat membahagiakan mereka, karena kita juga satu saat akan tua dan lansia seperti mereka juga. Jadi merawat dan menjaga lansia tentu akan kita rasakan nantinya,” harapnya diiyakan Hj Nurlena Rahmad.

Sementara itu Rulianto, mewakili manajemen Blue Sky Hotel menyebutkan program buka bersama dan pemberian bantuan bersama TP PKK Balikpapan sebagai program Ramadhan dan CSR Blue Sky Hotel Balikpapan.
“Kami ucapkan terimakasih atas kerjasama dan dukungan TP PKK Kota Balikpapan atas saran dan dukungannya, sehingga kegiatan silaturahmi bersama lansia pada hari ini dapat berlangsung,” jelas Rulianto.

Pihak Blue Sky Hotel Balikpapan juga memberikan bantuan karpet kepada beberapa masjid di Balikpapan Barat, salah satunya masjid Nurul Hidayah. Bantuan kepada lansia berupa sembako untuk keperluan lansia selama bulan Ramadhan diharapkan dapat membantu dan menopang penghidupan selama bulan suci Ramadhan ini. (han)

Editor: adminbp-Admin Balpos

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X