Lalui Jalan Terjal dan Berlumpur

- Jumat, 24 Mei 2019 | 10:46 WIB

BLUSUKAN ke rumah mustahik kembali dilakukan tim Paket Ceria Ramadan 2019 di hari ke-18 puasa, Kamis (23/5). Ditemani hujan gerimis, tim PCR bersama General Manager PT BM Energy Inti Perkasa, H Bisri Mustofa. Donatur yang rutin berbagi bersama tim PCR setiap tahunnya.

Kali membagikan paket sembako kepada 10 mustahik yang berada di kawasan Kelurahan Graha Indah, Kecamatan Balikpapan Utara. 

Rumah Arbain, mustahik RT 39 Graha Indah menjadi pusat pembagian sembako dan uang tunai di titik pertama.

Menuju titik pertama, kendaraan tim tidak bisa sampai ke rumah Arbain. Hal itu dikarenakan lokasi rumah Arbain tidak berada di permukiman, tetapi menyendiri di kawasan hutan dan banyak rawa-rawa. Selanjutnya tim pun bergegas dengan berjalan kaki sejauh kurang lebih 500 meter. Blusukan kali ini, cukup menantang, karena jalan yang dilalui terjal dan penuh lumpur. 

Setibanya di lokasi, Arbain dan tiga mustahik lainnya, sudah tampak menunggu di rumah yang berdinding kayu tua itu. Keempat keluarga itu memang warga kurang mampu saat dilakukan survei oleh tim PCR. Maka ketika mereka menerima bantuan dari tim, mereka tampak terharu dan wajah penuh gembira. 

"Terima kasih sudah datang menemui kami di sini dan memberikan bantuan tepat di bulan Ramadan. Kami merasa senang dan haru. Kami mendoakan Balikpapan Pos dan donarut pak H Bisri Mustofa tetap sehat dan sukses ke depannya," ujar Arbain. 

Usai dari lokasi titik pertama, tim selanjutnya menuju titik kedua di RT 37 Graha Indah, Balikpapan Utara. Di sana tim kembali menemui enam mustahik lainnya. Perjalanan menuju titik yang kedua, juga penuh perjuangan karena lokasinya berada di dataran rendah dan hanya boleh dilalui dengan berjalan kaki. Saat pembagian paket di lokasi yang kedua, warga yang menerima bantuan tampak senang, dan berkali-kali mengucapkan ungkapan terima kasih. 

"Kami bersyukur sekali atas kehadiran bapak H Bisri Musthofa dan Balikpapan Pos, karena sudah meringankan tangan untuk membantu warga saya yang kurang mampu. Kami mendoakan donatur dan Balikpapan Poa tetap sukses," ujar Ketua RT 37 Graha Indah, Andi Firmansyah. 

Sementara itu, Owner PT BM Energy Inti Perkasa, H Bisri Musthofa didampingi rekannya Asrori, caleg terpilih dari dapil Balikpapan Utara, mengaku berterima kasih kepada Balikpapan Pos, karena setiap tahunnya selalu berbagi kepada mustahik bersama dengan mereka. Dia pun berharap tahun selanjutnya, kebersamaan ini tetap berlanjut. 

"Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada Balikpapan Pos, karena kami bisa ikut berbagi dengan program PCR setiap tahunnya. Semoga ke depannya bisa ikut kembali untuk berbagi. Mohon doanya," ujar H Bisri. (m-4/rus)

Editor: adminbp-Admin Balpos

Rekomendasi

Terkini

Penerimaan Polri Ada Jalur Kompetensi

Jumat, 19 April 2024 | 14:00 WIB

Warga Balikpapan Diimbau Waspada DBD

Jumat, 19 April 2024 | 13:30 WIB

Kubar Mulai Terapkan QR Code pada Pembelian BBM

Jumat, 19 April 2024 | 13:00 WIB

Jatah Perbaikan Jalan Belum Jelas

Jumat, 19 April 2024 | 12:30 WIB

Manajemen Mal Dianggap Abaikan Keselamatan

Jumat, 19 April 2024 | 08:25 WIB

Korban Diseruduk Mobil Meninggal Dunia

Jumat, 19 April 2024 | 08:24 WIB

Mulai Sesak..!! 60 Ribu Pendatang Serbu Balikpapan

Jumat, 19 April 2024 | 08:19 WIB
X