Fisik Wajib 90 Persen

- Rabu, 12 Juni 2019 | 10:37 WIB

BALIKPAPAN – “Berat...berat..berat,” celetuk penggawa Persiba Balikpapan saat menjajal latihan fisik di Balikpapan Tennis Stadium, Selasa (11/6) kemarin. Tangga demi tangga dilalui Taufiq Kasrun cs. Total lebih dari 20 putaran dilakukannya, walhasil raut wajah kelelahan terpancar. Porsi latihan cukup berat seperti ini bakal dilalui dalam satu minggu ke depan. Bahkan, Rabu (12/6) hari ini, Pelath Persiba, Salahudin memastikan anak asuhnya jauh lebih bekerja keras lagi.

Rencananya, pemain bakal mendapatkan porsi latihan endurance berjarak 10 kilometer dengan mengitari kawasan Lapangan Merdeka-Perumahan Pertamina. Rute lari dengan perbukitan, menurut Salahudin bisa membuat stamina pemain jauh lebih meningkat. ”Sejauh ini, fisik para pemain sudah mencapai 70 persen. Artinya mereka tetap jaga kondisi selama liburan. Tapi itu belum cukup dan harus ditingkatkan lagi,” jelas Salahudin, kemarin.

Untuk merealisasikan skema yang bakal diterapkan, mantan juru taktik Madura FC tersebut memastikan anak asuhnya wajib memiliki stamina di angka 90 persen. Karena satu saja pemain lambat, bakal mempengaruhi permainan tim. Mereka dituntut bermain cepat agar bisa membuat pemain lawan kewalahan. ”Kalau fisik nya sudah bagus, mau main sampai 120 menit pun sanggup,” akunya.

Persoalan taktik, Salahudin menilai baru akan dilakukan pada persiapan seminggu terakhir. Waktu tersebut, menurutnya sudah cukup untuk diberikan ke anak asuhnya. Mengingat di Bali, gambaran taktik telah diberikan. Bahkan sudah mulai berjalan saat uji coba bersua Bali United. ”Tapi tetap dapat fisiknya juga. Karena dalam shadow nanti bakal melakukan pressing ketat,” jelasnya.

Sementara itu, pada hari kedua latihan, para pemain telah berdatangan. Tercatat hanya masih minus dua pemain asal Sumatera yakni Dani Pratama dan Mardiono. Keduanya baru tiba di Kota Minyak, Selasa malam. ”Lagi-lagi kendala tiket. Makanya baru bisa bergabung latihan di hari ketiga,” pungkasnya. (ham/san)

Editor: adminbp-Admin Balpos

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X