KM Bukit Siguntang Bikin Warga Histeris

- Kamis, 20 Juni 2019 | 11:13 WIB

BALIKPAPAN–Sejumlah warga sebagian di antaranya emak-emak menjerit sehingga membuat suasana Pelabuhan Semayang pada Rabu (19/6) menjadi riuh. Penyebabnya, mereka melihat Kapal Motor (KM) Siguntang yang baru saja keluar dari dermaga terseret arus dan mengarah ke Pulau Tukung.

“Awas…bisa tabrakan itu. Aduh…awas!,” teriak seorang perempuan.

Warga lain yang mengaku baru saja mengantar orangtuanya naik ke Pulau Tukung sempat dibuat panik, berlari ke bibir pantai sembari berteriak-teriak. “Aduh…mamakku itu di atas. Mamakku tolong nah,” jeritnya.

Kepanikan itu terjadi sekira pukul 09.30 Wita saat kapal hendak bertolak ke pelabuhan Pare Pare, Sulawesi Selatan. Baru keluar sejauh 40 meter dari dermaga Semayang, KM Siguntang terseret arus akibat angin yang bertiup kencang. Saat terseret itulah, kapal yang mengangkut 3.274 penumpang itu mengarah ke Pulau Tukung sehingga membuat orang yang melihatnya menjadi cemas. Satu unit kapal pandu lantas mendekat ke arah KM Bukit Siguntang. “Cepat dorong itu….nanti nabrak,” jerit warga yang cemas.

Kacab Pelindo Balikpapan Yohannes Bane memastikan kapal dalam kondisi baik.

"Sudah keluar jauh dari dermaga, angin kencang membuat pantat kapal terbawa arus, mendekati pulau itu," ujar Yohannes, kemarin.

Mereka yang melihat kejadian tersebut langsung berlarian ke ujung dermaga. Tak hanya di Semayang, pengendara dan warga di kawasan Melawai berhamburan mendekati bibir pantai. Sebagian di antara mereka berteriak, ada pula yang merekam kejadian tersebut dengan handphone seluler.

"Dari darat itu teriak dikira sudah kena pulau itu, padahal masih jauh. Ada jarak sekitar 10 sampai 15 meter, nahkodanya cekatan,” tandas Yohannes.

Dia memastikan KM Siguntang tetap akan berlayar ke pelabuhan tujuan. “Nahkodanya bilang aman, sudah saya telepon, tidak mengganggu perjalanan. Tidak ada masalah dan tidak menggangu pelayaran," pungkas dia.

Di tempat terpisah, Kapolsek Kawasan Pelabuhan Semayang, Kompol Apri Fajar Hermanto menyebut sejauh ini tidak ada laporan kejadian. KM Siguntang tetap melanjutkan pelayarannya dari Semayang menuju pelabuhan Pare Pare. "Hanya terbawa arus dan angin kencang, tidak terjadi apa-apa, kondisi juga baik dan sudah melanjutkan perjalanan," kata Apri.

KM Siguntang yang terseret arus sontak viral karena rekaman yang dilakukan warga di-upload ke media sosial. Dari sudut pengambilan gambar terlihat jelas, kapal nyaris menghajar batuan di Pulau Tukung tersebut. (pri/yud)

Editor: adminbp-Admin Balpos

Rekomendasi

Terkini

Penerimaan Polri Ada Jalur Kompetensi

Jumat, 19 April 2024 | 14:00 WIB

Warga Balikpapan Diimbau Waspada DBD

Jumat, 19 April 2024 | 13:30 WIB

Kubar Mulai Terapkan QR Code pada Pembelian BBM

Jumat, 19 April 2024 | 13:00 WIB

Jatah Perbaikan Jalan Belum Jelas

Jumat, 19 April 2024 | 12:30 WIB

Manajemen Mal Dianggap Abaikan Keselamatan

Jumat, 19 April 2024 | 08:25 WIB

Korban Diseruduk Mobil Meninggal Dunia

Jumat, 19 April 2024 | 08:24 WIB

Mulai Sesak..!! 60 Ribu Pendatang Serbu Balikpapan

Jumat, 19 April 2024 | 08:19 WIB
X