RSPB Gelar IHT bagi Perawat Audiometri dan Spirometri Okupasi

- Kamis, 25 Juli 2019 | 10:34 WIB

BALIKPAPAN-- RS Pertamina Balikpapan (RSPB) melakukan In House Training (IHT) audiometri dan spirometri okupasi bagi perawat di lingkungan rumah sakit ini pada Sabtu (20/7). Kegiatan ini dihadiri dan dibuka oleh Kepala Medical Check Up RS Pertamina Balikpapan, dr Tri Sujiwati.

Menurut Pengawas Humas RS Pertamina Balikpapan, Liza Permatasari, kegiatan IHT dengan tujuan peningkatan kompetensi personel serta layanan medical check up on site.  "Pelatihan yang diikuti oleh 23 perawat internal ini di lakukan di pusat kedokteran kerja RS Pertamina Balikpapan dengan trainer yaitu dr Nuri Purwito Adi, MSc MKK Sp.Ok dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia," jelasnya.

Diharapkan kegiatan ini akan meningkatkan kompetensi perawat di RS Pertamina Balikpapan untuk mendukung layanan pusat kedokteran kerja di RSPB.  Kegiatan yang diawali dengan pembukaan di auditorium RSPB dan dilanjutkan dengan teori dan praktek, guna meningkatkan kompetensi dan kemampuan para perawat dalam pelayanan kepada pasien.(han)

Editor: adminbp-Admin Balpos

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X