Bayar Tuntas Kegagalan

- Senin, 29 Juli 2019 | 10:58 WIB

BALIKPAPAN  -   Riskal Susanto kembali diturunkan saat bersua PSBS Biak di Stadion Cendrawasih, Senin (29/7) sore ini. Seiring akumulasi tiga kartu kuning yang diterima Andre Putra Wibowo. Bermain sejak menit awal, tentu mantan penggawa PSIM Jogjakarta tersebut wajib bermain gemilang. Apalagi, di laga terakhir dia melakukan kesalahan fatal dengan memberikan gol bagi Persik Kediri.

Ya, satu gol yang dilesatkan oleh Septian Bagaskara tercipta akibat kesalahan yang dilakukannya. Bola yang ingin ditendang jauh ke depan justru terlepas. Imbasnya pemain sayap Persik leluasa memberikan umpan dan dimaksimalkan oleh Septian.

Kesalahan yang dilakukan, Riskal mengatakan perlahan sudah diperbaiki. Bahkan kepercayaan diri yang sempat menurun, perlahan telah kembali. “Tak hanya saya, semua pemain sudah semangat untuk kembali memberikan poin. Kegagalan di laga terakhir berusaha agar tidak terulang lagi,” kata Riskal, Minggu (28/7) kemarin.

Memang, interopeksi terus dilakukannya. Kekecewaan tentu masih terasa karena gol kesalahannya membawa dampak bagi kekalahan kedua tim di kandang sendiri. “Kesempatan bermain yang diberikan pelatih harus dibayar tuntas. Semoga laga nanti bisa membawa pulang poin. Mohon doanya bagi masyarakat Balikpapan,” ujarnya.

Pun begitu, ia menyadari tak mudah untuk begitu saja meraih hasil maksimal. Terlebih tuan rumah tengah dalam kepercayaan diri tinggi. Dua laga terakhir sukses mendapatkan hasil positif, tentu mereka tetap bertekad untuk melanjutkan tren positif tersebut. “Mereka bermain cukup agresif. Itu patut diwaspadai. Dan para pemain sudah siap meredam agresifitas Biak,” pungkasnya. (ham/san)

Editor: adminbp-Admin Balpos

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X