Rizal Ingatkan Larangan Penggunaan Kantong Plastik

- Kamis, 15 Agustus 2019 | 09:14 WIB

BALIKPAPAN-Peran pramuka dinilai strategis dalam mewujudkan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas dan berdaya saing. Demikian diungkapkan Majelis Pembina Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Balikpapan, Rizal Effendi pada upacara memperingati Hari Jadi ke-58 Pramuka di halaman balai kota, Rabu (14/8).

Dalam sambutannya, Rizal mengatakan bahwa masyarakat harus memahami perkembangan teknologi, termasuk anggota pramuka sebagai bagian dari generasi milenial.

“Pada era industri 4.0 ini perlu memiliki penguasaan terhadap iptek. Ini mutlak diperlukan, selain kreativitas dan kemandirian,” ujarnya.

Sebagai anggota pramuka harus memiliki semangat, aktif melestarikan gerakan kepanduan sebagai aset dan warisan bagi generasi penerus.  “Dengan pramuka dapat mendidik generasi zaman sekarang ke hal yang positif, sekaligus memiliki peran strategis untuk membentuk SDM yang berkualitas,” katanya.

Saat ini, Pemkot Balikpapan tengah menekankan terkait isu lingkungan. Ini sesuai Perda Nomor 1 Tahun 2019 tentang Larangan Penggunaan Kantong Belanja Plastik, Sedotan Plastik, dan Wadah Makanan dari Styrofoam. Menurutnya, anggota pramuka juga perlu memahami tujuan dari larangan penggunaan wadah maupun produk yang sulit diurai alam tersebut. 

“Mari anggota pramuka ikut berpartisipasi dalam program pemerintah pengurangan penggunaan kantong plastik. Selain itu, ikut serta menjaga kebersihan dan penghijauan lingkungan,” kata Rizal.

Dalam hal ini, dia meminta agar para anggota pramuka, mulai dari diri sendiri mengurangi penggunaan plastik sekali pakai sekaligus mempromosikan penggunaan material yang lebih ramah lingkungan. 

Sementara itu, Ketua Kwarcab Pramuka Balikpapan Rahmad Mas’ud mengaku siap, memaksimalkan pramuka agar lebih banyak mendulang prestasi. “Jiwa pramuka ya harus semangat dan berkontribusi yang baik di tengah masyarakat,” tambahnya. Dalam peringatan hari jadi pramuka ini,  pengurus Kwarda Kaltim memberikan penghargaan Lencana Pancawarsa dan pin kepada delapan anggota pramuka Balikpapan atas kiprahnya bagi perkembangan pramuka.

Delapan anggota pramuka tersebut, yakni Ahmad Basir, Sabaruddin Rego,  Dwi Eka Kartika,  Ade Farida, Sri Muljati,  Tuti Retnowati, dan Asfian Noor. Penyematan pin dilakukan Majelis Pembina Kwarcab Balikpapan, Rizal Effendi didampingi Ketua Kwarcab Balikpapan, Rahmad Mas’ud. 

Selain itu, Kwarcab juga memberikan piala kepada anggota pramuka yang mengikuti lomba-lomba sejak pekan lalu. Keluar sebagai juara umum Kwartir Ranting Balikpapan Barat, yang diwakili Abas. (cha/vie/k1)

Editor: adminbp-Admin Balpos

Rekomendasi

Terkini

Tim Respons Brimob Padamkan Karhutla

Selasa, 16 April 2024 | 12:15 WIB

Tabrak Truk, Pengemudi Motor di Bontang Meninggal

Selasa, 16 April 2024 | 09:04 WIB

Krisis BBM di Kutai Barat Dipicu SPBU Terbakar

Senin, 15 April 2024 | 18:15 WIB

Penumpang Mudik dari Bontang Masih Tinggi

Senin, 15 April 2024 | 17:00 WIB

Puncak Arus Balik ke Samarinda Diprediksi Hari Ini

Senin, 15 April 2024 | 14:10 WIB

Main Kembang Api, Dua Ruko di Long Ikis Terbakar

Senin, 15 April 2024 | 12:26 WIB
X