Ratusan Anak Ikuti Lomba Mewarnai HUT Kemerdekaan

- Sabtu, 31 Agustus 2019 | 11:43 WIB

BALIKPAPAN-Pagi ini, 236 anak bersaing dalam lomba mewarnai yang digelar di Sport Center Balikpapan. Event ini adalah rangkatan peringatan HUT ke-74 Kemerdekaan RI garapan Kecamatan Balikpapan Selatan, sebagai tuan tumah Kelurahan Damai Baru.

Lurah Damai Baru Andi Arief Hidayatullah mengatakan, para peserta   terdiri SD sebanyak 69 anak, TK sebanyak 78  dan Paud 89.  “Peserta yang mendaftar sangat banyak. Tetapi kami batasi karena ruangan tempat acara tidak cukup menampung. Akhirnya kami batasi sebanyak 236 anak,” ujar Lurah Andi didampingi Seksi Humas Andi Amirul Tarninda BP, kemarin.

“Kami sudah menyeting lokasi acara lomba mewarnai bersama sponsor Zee, Morinaga, Kimia Farma dan Komunitas Bazar Balikpapan,” imbuhnya.

Untuk pelaksanaan lomba mewarnai, panitia sudah menyiapkan tempat sejak sore kemarin.  Lurah Andi menegaskan,  lomba mewarnai tingkat PAUD/TK dan SD tidak dipungut biaya alias gratis.

Lurah Andi kembali mengingatkan bahwa rangkaian acara HUT Kemerdekaan RI adalah foto contest yang digelar 1 sampai 31 Agustus via sosmed, lomba mewarnai tingkat PAUD/TK dan SD dilaksanakan 15 Agustus di Sport Center Balikpapan Baru. Dan puncak acara jalan santai 8 September di Mall Fantasi Balikpapan Baru.

Lurah Andi kembali mengajak seluruh elemen masyarakat,  perusahaan yang ada di wilayah Balikpapan Selatan untuk ikut mendukung hajatan Agustusan yang digelar sebagai tanda penghormatan kepada para pahlawan Kemerdekaan RI yang telah gugur mengorbankan jiwa, raga dan harta. "Mari kita sukseskan bersama acara ini. Sponsor yang sudah  pasti masuk diantaranya Susu Anak "Zee", Kimia Farma, Komunitas Bazar Balikpapan, Sinar Mas Wisesa, Torani dan OVO, " ujar Lurah Andi. (*/ono/san)

Editor: adminbp-Admin Balpos

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X