Perbaikan Gorong-gorong Dikhawatirkan Berimbas Banjir

- Senin, 2 Desember 2019 | 09:50 WIB

BALIKPAPAN - Perbaikan gorong-gorong yang berada di seputaran Jalan DI. Panjaitan, Kelurahan Sumber Rejo dikhawatirkan berimbas banjir terhadap beberapa RT yang berada di Kelurahan Karang Rejo, Balikpapan Tegah. Informasi yang dihimpun, daerah yang ditakutkan terdampak banjir meliputi RT 61, RT 62, RT 64, RT 65, dan RT 66 Karang Rejo.

Menyadari imbas pengerjaan gorong-gorong tersebut, warga pun langsung menyampaikan kepada pihak kelurahan. Dan pihak kelurahan sendiri telah melakukan monitoring dan menyambangi warganya yang khawatir terimbas banjir untuk membahas solusi terbaik.

"Kemarin sudah menemui warga dan berdiskusi terkait laporan mereka mengenai imbas pengerjaan gorong-gorong di atas lingkungan mereka. Kebetulan di bawah dan berbatasan dengan Sumber Rejo," ujar Lurah Karang Rejo Lukman Hakim saat dikonfirmasi Balikpapan Pos, Jumat (29/11) siang.

Atas diskusi itu, ditambahkan Lukman, warganya pun meminta supaya dilakukan juga perbaikan gorong-gorong di lingkungan mereka agar mampu menampung debit air dari atas ketika musim penghujan tiba.

"Intinya warga meminta supaya dibuatkan gorong-gorong juga di lingkungan mereka. Karena mereka khawatir perbaikan gorong-gorong di atas yang kebetulan berbatasan dengan mereka akan banjir di kemudian hari," terangnya.

Menindaklanjuti permasalahan tersebut, pihak kelurahan sendiri pun langsung melakukan koordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum Kota Balikpapan. Dan diketahui, usulan warga dalam peningkatan jalan di lokasi, sudah disetujui sebelumnya dan segera dilakukan pengerjaan.

"Setelah saya koordinasikan dengan DPU, sudah disetujui peningkatan jalan di sana. Jadi peningkatan jalan kan meliputi lokasi dan drainase, jadi kemungkinan bisa sekaligus dilakukan perbaikan dan kemarin kami juga sudah langsung melakukan pengecekan dengan DPU," tambah Lukman.

Tapi karena yang disetujui sebelumnya hanya peningkatan jalan, maka untuk perbaikan gorong-gorong di lokasi, akan kembali diusulkan dan dikomunikasikan dengan DPU agar sekaligus dilakukan pengerjaan dari usulan yang sebelumnya.

"Kalau untuk tahun ini kan sudah habis. Jadi kemungkinan tahun depan. Karena sifatnya urgen, nanti diupayakan akan pengerjaan yang sudah disetujui sekalian dilakukan pengerjaan. Soalnya tidak mungkin juga dilakukan peningkatan jalan tanpa memperbaiki drainase atau gorong-gorong di lokasi," pungkasnya. (gan/san)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB
X