MANTAP..!! Di Kabupaten Ini, Populasi Sapi Ternak Tembus 17 Ribu Ekor

- Rabu, 26 Februari 2020 | 23:57 WIB
PETERNAKAN: Populasi sapi ternak di PPU terus mengalami peningkatan.
PETERNAKAN: Populasi sapi ternak di PPU terus mengalami peningkatan.

PENAJAM - Populasi sapi ternak di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) telah menembus angka 17 ribu ekor. Kepala Bidang (Kabid) Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian PPU Arief Murdiyatno mengatakan, di penghujung 2019, jumlah populasi sapi di daerah ini telah mencapai 17 ribu ekor. Dinas Pertanian akan terus berupaya meningkatkan populasi sapi ternak di tahun ini.

“Data terakhir di tahun 2019, populasi sapi ternak menyentuh angka 17 ribu ekor,” kata Arief pada media ini, Senin (24/2) kemarin.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) PPU terus mengembangkan peternakan sapi di daerah dengan memberikan berbagai edukasi dan berbagai program. Salah satunya, inseminasi buatan (IB) maupun kawin alam. Karena di Kalimantan Timur (Kaltim), Kabupaten PPU bersama Paser, Kutai Kartanegara (Kukar) dan Kutai Timur (Kutim) ditetapkan sebagai daerah komoditas sapi potong.

“PPU salah satu daerah ditetapkan sebagai moditas sapi potong. Jadi, kita terus berupaya di tahun 2020 ini, populasi sapi mengalami peningkatan,” ujarnya.

Selain IB dan kawin alam, kata Arief, program lain untuk meningkatkan populasi sapi di daerah ini adalah intensifikasi kelahiran pedet atau anak sapi. Dinas Pertanian akan melakukan pengawasan dan pemeriksaan secara rutin ketika induk sapi bunting tujuh bulan sampai pedet berusia dua bulan.

“Intensifikasi kelahiran ini salah satu upaya meningkatkan populasi sapi. Selain itu, IB dan kawin alam yang telah berjalan diharapkan dapat berjalan dengan maksimal. sehingga induk sapi bisa bunting atau melahirkan sekali setahun,” tuturnya. (kad/ono)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Camat Samboja Barat Tepis Isu Dugaan Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 18:44 WIB

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB
X