Puluhan Hektare Padi Siap Panen Diterjang Banjir

- Jumat, 11 September 2020 | 12:54 WIB
BENCANA: Wabup Hamdam menemui para petani yang mengalami kerugian karena tanaman padi yang siap panen terkena banjir.
BENCANA: Wabup Hamdam menemui para petani yang mengalami kerugian karena tanaman padi yang siap panen terkena banjir.

PENAJAM- Banjir yang melanda Desa Sesulu dan Kelurahan Waru Kecamatan Penajam Paser Utara (PPU), Senin (7/9) lalu berdampak luas. Selain rumah terendam sehingga warga terisolasi, banjir juga menerjang puluhan hektare tanaman padi siap panen di wilayah Kecamatan Waru.

Tentu saja hal tersebut menyebabkan kerusakan padi seperti padi ambruk sehingga susah dipanen, serta bulir padi banyak yang rontok. Menerima laporan kondisi tersebut, Wakil Bupati (Wabup) PPU Ir H Hamdam langsung ke lapangan melihat langsung hamparan tanaman padi yang masih tergenang banjir.

Wabup Hamdam meninjau tanaman padi yang terkena banjir didampingi Camat Waru Muhammad Aris Rapi, Kepala Desa Sesulu dan Lurah Waru,  Selasa (08/09). Di lokasi sawah, Hamdam menerima keluhan para petani. Sebab, kondisi padi yang sebentar lagi panen, banyak yang rusak ambruk. Kondisi ini menyebabkan hasil panen petani akan menurun karena banyak bulir padi yang rontok ketika memanen padi. 

Hamdam mengatakan, bencana banjir di wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara  karena faktor alam yakni curah hujan dengan

intensitas tinggi. Namun demikian Hamdam menegaskan harus mengambil upaya agar banjir tidak terjadi lagi. Contohnya melakukan normalisasi Sungai Sesulu yang setiap hujan deras meluap karena tak mampu menampung debit air.

“Sungai sudah mengalami penyempitan dan pendangkalan sehingga tak mampu menampung debit air saat hujan deras. Karena itulah perlu dilakukan  normalisasi sungai agar bisa menampung dan memperlancar debit air ketika musim hujan. Juga  membuat kanal atau drainase baru untuk mempercepat pembuangan air ke laut. Ini upaya agar tidak terjadi banjir lagi, " tegas Hamdam. (kad/ono)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Camat Samboja Barat Tepis Isu Dugaan Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 18:44 WIB

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB
X