Jauh dari yang Diharapkan..!! Vaksinasi di Balikpapan Baru 11 Persen

- Sabtu, 10 April 2021 | 10:22 WIB
Andi Sri J
Andi Sri J

Capaian target pemberian vaksinasi Covid-19 di Kota Balikpapan masih jauh dari target yang diharapkan. Berdasarkan laporan dari aplikasi Sistem Manajemen Imunisasi dan Logistik Elektronik (SMILE) untuk penerima vaksin yang sudah mendapatkan suntikan dosis 1 dan dosis 2 hingga Maret 2021 baru mencapai menyentuh angka 11 persen.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan, Andi Sri Juliarty yang akrab disapa Dio mengatakan, persentase capaian vaksinasi sangat tergantung dengan alokasi vaksin yang dibagikan pemerintah pusat ke tiap daerah. Menurut Dio, dalam pelaksanaan vaksinasi, untuk saat ini ada tiga kategori penerima vaksin yang ditetapkan yakni lansia, petugas publik dan guru.

Untuk penerima lansia, lanjut Dio, yang sudah mendapatkan dosis 2 sebanyak 1,3 persen atau 751 orang dari total 55.712 sasaran. Lalu, petugas publik yang mencapai 12 persen atau 6.184 orang dari 51.544 sasaran. Sedangkan untuk guru sudah menyentuh 98,5 persen atau sebanyak 5.672 orang dari 5.759 sasaran.

“Jadi total di kita yang sudah vaksin dosis 2 ada sebanyak 12.607 orang dari total 113.015 sasaran. Itu persentasenya baru 11,2 persen . Itu jelas beda dengan capaian vaksin dosis 1 di kita yang sudah 24,6 persen,” ujarnya kepada wartawan, Jumat (9/4). Ia menjelaskan, untuk cakupan vaksinasi kumulatif dari dosis 1 sudah menyentuh 27.851 orang dari 113.015 sasaran, yang terdiri dari cakupan vaksinasi lansia 13,4 persen atau 7.436 capaian dari 55.712 sasaran, petugas publik 27,2 persen atau 14.034 capaian dari 51.544 sasaran dan vaksinasi guru sudah 109,9 persen atau sebanyak 6.331 orang dari 5.759 sasaran.

“Jadi kita tergantung alokasi yang diberikan ke kita. Ini yang yang terbaru sebanyak 11.700 sudah tiba pada Rabu (7/4) sore. Vaksin yang didapat Balikpapan merupakan bagian dari 69.700 total se Kaltim. Alokasinya 60 persen ditujukan untuk vaksinasi dosis kedua lansia dan 40 persen untuk vaksinasi dosis kesatu dan dosis kedua guru,” tambahnya. (MAULANA/KPFM)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Di Berau, Pakaian Adat Bakal Diwajibkan di Sekolah

Sabtu, 20 April 2024 | 17:45 WIB

Wartawan Senior Kubar Berpulang

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

“Kado” untuk Gubernur dan Wagub Mendatang

Sabtu, 20 April 2024 | 14:45 WIB

PKL Tunggu Renovasi Zonasi Lapak Pasar Pandansari

Sabtu, 20 April 2024 | 11:30 WIB

Kapolres PPU dan KPUD Bahas Persiapan Pilkada 2024

Sabtu, 20 April 2024 | 09:46 WIB
X