Duh..!! Kasus Covid-19 di Balikpapan, Ada Klaster Mini Market

- Sabtu, 19 Juni 2021 | 12:00 WIB
Andi Sri J
Andi Sri J

Satuan Tugas Covid-19 Kota Balikpapan mengkonfirmasi adanya temuan kluster baru Covid-19 di Kota Balikpapan. Temuan ini dipublikasikan setelah 6 orang karyawan di sebuah minimarket di kawasan Kelurahan Graha Indah, Kecamatan Balikpapan Utara terkonfirmasi positif Covid-19.

“Jadi kita hari ini menemukan 1 cluster keluarga dan 1 cluster minimarket yang kebetulan lokasi penemuannya berdekatan, apakah ini berasal dari cluster yang belanja atau cluster karyawan toko ini yang masih kita selidiki,” kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Kota Balikpapan Andi Sri Juliarty yang akrab disapa Dio kepada wartawan, Jum’at (18/6). Menurutnya, pihaknya masih menindaklanjuti temuan cluster baru ini dengan melakukan tracing.

Sesuai dengan surat edaran Wali Kota Balikpapan bahwa apabila ditemukan ada 2 keluarga dalam suatu lokasi maka kita akan tindak lanjuti dengan melakukan tracing. “Memang yang terkonfirmasi ada 6 orang dan sesuai ketentuan kita akan tindaklanjuti. Karena sesuai dengan surat edaran yang baru saja diterbitkan oleh bapak Walikota bahwa ketika ditemukan ada 2 keluarga dalam suatu lokasi, maka kita akan tindaklanjuti dengan melakukan tracing,” ujarnya.

Untuk selanjutnya, pihaknya telah memberlakukan kebijakan karantina terhadap lokasi usaha minimarket tersebut untuk mencegah adanya potensi penyebaran Covid-19, yang diberlakukan selama 5 hari. “Kita akan melakukan karantina di lokasi tersebut selama 5 hari sesuai aturan Kementrian Kesehatan,” tuturnya. (MAULANA/KPFM)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB

Stadion Batakan Segera Dilengkapi Lapangan Latihan

Selasa, 23 April 2024 | 13:22 WIB

BPKAD Proses Hibah Lahan Perum Bumi Sempaja

Selasa, 23 April 2024 | 10:00 WIB

SIC Bersedia Biayai Waterfront City

Selasa, 23 April 2024 | 08:30 WIB
X