Bantuan Keuangan Provinsi Nol, Kepala Bappeda Balikpapan Bilang, Tidak Ada Pengaruhnya

- Sabtu, 11 September 2021 | 10:36 WIB
ilustrasi
ilustrasi

Pemerintah Kota Balikpapan memastikan bahwa rencana pemangkasan bantuan keuangan provinsi hingga nol rupiah tidak akan mempengaruhi kondisi APBD Perubahan Kota Balikpapan. “Kalau bankeu (bantuan keuangan) provinsi tidak ada, yah kita tidak adakan saja rencana dari bankeu itu, tidak ada pengaruhnya,” kata Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Balikpapan Agus Budi Prasetyo usai rapat bersama tim Badan Anggaran DPRD Provinsi Kaltim di Kantor Wali Kota Balikpapan kepada wartawan, Jumat (10/9).

Menurutnya, untuk saat ini pihaknya masih menunggu informasi dari Pemerintah Provinsi terkait besaran bantuan keuangan yang akan diterima oleh Kota Balikpapan.

“Memang untuk saat ini anggaran untuk perubahan belum ada indikasinya, kita tadi tidak berbicara alokasi, kita hanya berbicara tentang mekanisme. Tadi mereka hanya meminta informasi apa saja kegiatan yang kita minta jadi kita sampaikan ada penambahan ruang kelas baru, pembangunan jalan, ada drainase termasuk pembangunan pipa PDAM,” ujarnya.

Ia menjelaskan, saat ini pihaknya belum bisa memastikan tentang ada atau tidak adanya bantuan keuangan provinsi, karena masih dalam proses pembahasan.

“Di provinsi, KUA PPAS saat ini sedang dibahas. Nanti setelah pembahasan dewan baru kita di info dapat tambahan anggaran atau tidak. Kalau infonya tadi minggu depan mungkin sudah ada informasi. Karena memang untuk menetapkan APBD perubahan kita juga harus menunggu informasi dari provinsi juga. Apabila ternyata anggaran bantuan keuangan dari provinsi yang tidak ada, saya kira tidak memenuhi postur dari APBD Kota Balikpapan, karena memang bantuan keuangan provinsi tersebut sifatnya given. Kalau tidak ada ya tidak ada kegiatannya,” pungkasnya.

(Maulana/KPFM)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Safari Ramadan Kukar, Serahkan Manfaat JKM

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:29 WIB
X