81 Ribu Anak di Balikpapan Segera Divaksin Covid-19

- Selasa, 14 Desember 2021 | 12:58 WIB
Andi Sri J
Andi Sri J

Pemerintah Kota Balikpapan berencana akan memberikan vaksin Covid-19 kepada 81.404 anak yang berusia antara 6 sampai 11 tahun. Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan Andi Sri Juliarti selaku Juru Bicara Satuan Tugas Covid-19 Kota Balikpapan mengatakan, berdasarkan arahan dari Menteri Kesehatan saat ini tiga wilayah yang telah mulai melakukan vaksinasi anak yakni Jakarta, Banten dan Depok.

Khusus untuk Kota Balikpapan, saat ini masih melakukan sejumlah persiapan untuk memenuhi sejumlah syarat yang ditetapkan di antaranya sudah cakupan vaksinasi orang dewasa sudah mencapai di atas 70% dan lansia di atas 60%. Kemudian, sudah melakukan vaksinasi biasa atau bulan imunisasi anak sekolah lewat 1 bulan.

“Menteri kesehatan yang kami terima kemarin bahwa mulai besok boleh dilakukan kick off di tiga daerah yakni Jakarta Banten dan Depok. Dan kemudian untuk daerah lainnya yang tidak termasuk dalam tiga daerah tersebut diminta untuk mengikuti dengan syarat. Dan secara umum kota Balikpapan sudah memenuhi syarat-syarat tersebut.

Ia menerangkan saat ini pihaknya sedang melakukan persiapan secepatnya, yang pertama melakukan pengumpulan data melalui Dinas kependudukan dan catatan sipil kota Balikpapan terkait data jumlah anak yang berusia antara 6 sampai 11 tahun. Berdasarkan data yang diterima tercatat bahwa anak yang berusia 6 sampai 11 tahun itu ada 81.404. Dan dari data tersebut yang tadi kategori dalam sebagai anak sekolah ada sekitar 67.800an.

“Memang ada beberapa anak yang belum sekolah ya karena usianya belum sampai 7 tahun, untuk saat ini kami masih melakukan sejumlah persiapan pelaksanaan,” ujarnya. Ia menuturkan bahwa untuk vaksinasi anak ini, pihaknya akan menggunakan vaksin jenis Sinovac, yang proses pemberiannya tidak berbeda dengan orang dewasa.

“Untuk ketersediaan vaksin kita menyiapkan vaksin jenis Sinovac itu yang sudah tiba hari ini, Untuk pelaksanaan vaksinasi, itu tidak jauh berbeda dengan orang dewasa kita akan menyuntikkan 0,5 Mili di lengan,” ungkapnya.  Dalam proses pemberian vaksinasi, pihaknya akan meminta kepada seluruh orang tua mendampingi anak ketika sedang di vaksin. (MAULANA/KPFM)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Camat Samboja Barat Tepis Isu Dugaan Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 18:44 WIB

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB
X