PTM Seratus Persen Siap Digelar di Balikpapan

- Senin, 3 Januari 2022 | 10:20 WIB
Muhaimin
Muhaimin

Kapasitas murid yang mengikuti pembelajaran tatap muka (PTM) di Kota Balikpapan bakal ditingkatkan hingga 100 persen pada Januari 2022 ini. Demikian disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Kota Balikpapan Muhaimin, Sabtu (1/1). “Kalau diperkenankan 100 persen, berarti belajar boleh full seminggu dan semua siswanya boleh hadir. Durasi bisa enam jam, kalau sekarang hanya tiga jam,” kata Muhaimin.

Rencana PTM seratus persen juga didukung dengan kondisi Kota Balikpapan yang sudah masuk zona hijau. Menyusul perkembangan Covid-19 yang sudah nol kasus.

Syarat pada Surat Keputusan Bersama (SKB) empat Menteri juga terpenuhi. Pertama, guru dan tenaga pendidikan yang sudah divaksin minimal 80 persen, sementara Kota Balikpapan sudah melebihi.

Kedua, lansia yang sudah mendapat vaksinasi minimal 50 persen, sementara Balikpapan sudah di atas 70 persen. Ketiga, zona kota berada di PPKM level satu atau dua, sementara Kota Balikpapan sudah masuk zona hijau.

Syarat keempat, anak berusia 6-11 tahun harus divaksin minimal 50 persen. Dan di Kota Balikpapan sudah mencapai target tersebut. “Artinya semua syarat sudah kita penuhi,” ucap Muhaimin. Kendati demikian, pelaksanaan PTM tetap mengedepankan protokol kesehatan ketat. Bahkan kantin sekolah belum diperbolehkan buka. “Jika disetujui Wali Kota, maka PTM 100 persen mulai optimal pada minggu kedua bulan ini. Dengan protokol kesehatan ketat,” tandasnya. (Fredy Janu/Kpfm)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Camat Samboja Barat Tepis Isu Dugaan Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 18:44 WIB

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB
X