Penumpang dan Kargo di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan Turun 12,68 Persen Selama Nataru

- Jumat, 7 Januari 2022 | 14:43 WIB
Aktivitas di bandara SAMS Sepinggan.
Aktivitas di bandara SAMS Sepinggan.

 Posko pengendalian transportasi angkutan udara Hari Raya Natal 2020 dan Tahun Baru 2022 (Nataru) di Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan resmi ditutup, Rabu (5/1) lalu. General Manager Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan Rika Danakusuma mengatakan, selama posko dibentuk para personel dengan giat melakukan patroli keamanan. Untuk memastikan kelancaran operasional bandara dan memastikan penerapan protokol kesehatan sudah sesuai dengan standar regulasi.

“Kita bersyukur, semua berjalan lancar. Kami mengapresiasi dan berterima kasih atas kinerja petugas dan pihak-pihak terkait yang diturunkan selama posko dibentuk,” kata Rika dalam siaran persnya, Rabu malam (5/1). Berdasarkan data, lanjut Rika, penumpang melalui Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan pada Nataru 2021/2022 sebanyak 154.021 orang. Jumlah tersebut menurun sebanyak 12,68 persen dari Nataru tahun 2020/2021 lalu. Saat itu jumlah penumpang sebanyak 176.387 orang.

Penurunan juga terjadi pada pergerakan pesawat udara. Nataru 2020/2021 lalu sebanyak 2.020 pesawat udara, dibandingkan tahun 2021/2022 sebanyak 1.716 pergerakan pesawat udara. Menunjukkan penurunan sebesar 15,05 persen.

“Sektor kargo juga turun. Tahun 2020/2021 sebanyak 2.896.491 kilogram, dibandingkan tahun 2021/2022 sebanyak 2.743.384 kilogram. Sehingga turun sebanyak 5,29 persen,” ungkapnya. Untuk pencapaian selama setahun juga demikian. Penumpang yang dilayani pada tahun 2021 total sebanyak 2.646.352, dibanding tahun 2020 sebanyak 2.748.784. Menunjukkan penurunan empat persen.

Kemudian untuk pesawat udara pada tahun 2021 sebanyak 29.269 pergerakan dibanding tahun 2020 sebanyak 33.756 pergerakan, turun 13 persen. “Selanjutnya sektor kargo tahun 2021 sebanyak 52.196.865 kilogram dibandingkan tahun 2020 sebesar 45.867.691 kilogram. Menunjukkan kenaikan sebesar 13 persen,” ucapnya. (Fredy Janu/Kpfm)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

60 Ribu Pendatang Serbu Balikpapan

Jumat, 19 April 2024 | 08:19 WIB

Jalan Rusak di Siradj Salman Minta Segera Dibenahi

Kamis, 18 April 2024 | 10:00 WIB

Pemotor Terlempar 25 Meter setelah Diseruduk Mobil

Kamis, 18 April 2024 | 07:50 WIB

Pertamina Kirim 18 Ton BBM ke Kutai Barat

Rabu, 17 April 2024 | 18:00 WIB
X