SABAR AJA..!! Di Paser, Tahun 2022 Ini Nihil Pembangunan Jaringan Listrik

- Rabu, 2 Februari 2022 | 09:04 WIB
KELISTRIKAN: Bupati Paser Fahmi Fadli bertemu jajaran PLN Kaltimtara, membahas masalah pembangunan jaringan listrik di tahun 2022 ini
KELISTRIKAN: Bupati Paser Fahmi Fadli bertemu jajaran PLN Kaltimtara, membahas masalah pembangunan jaringan listrik di tahun 2022 ini

Bupati Paser dr. Fahmi Fadli bertemu dengan General Manager PLN Unit Induk Wilayah Kaltimtara, Saleh Siswanto. Pertemuan bertujuan dalam rangka menuntaskan program prioritas sesuai dengan visi Paser MAS, termasuk persoalan listrik di wilayah pelosok Paser. Bupati mengapresiasi atas kerjasama yang dilakukan PLN dengan pemda yang selama ini sudah terjalin dengan baik.

"Terutama dalam mewujudkan program semua desa teraliri listrik, yang merupakan salah satu program prioritas kami saat ini, agar 139 desa yang ada di Paser terjangkau listrik," kata Fahmi, Jumat (28/1) lalu.

Diterangkan, tahun lalu terdapat 10 desa yang baru teraliri listrik di wilayah Paser. Untuk tahun 2022 ini, kata Fahmi, rencananya akan kembali dilanjutkan dengan jumlah yang sama bagi desa yang belum teraliri listrik.

"Jika ini berhasil, maka pekerjaan pemerintah untuk menghadirkan listrik di semua desa akan terpenuhi," ucapnya. Menurutnya, jika dihitung per desa, Paser sudah teraliri listrik sampai 90 persen. Meskipun jika dihitung per kepala keluarga, jumlah yang merasakan listrik baru 70 persen.

General Manager PLN Kaltimtara, Saleh Siswanto menuturkan, untuk 10 desa di Paser yang ditargetkan pembangunan jaringan listrik tahun ini, pihaknya pada awalnya hanya menyanggupi 5 desa. Namun alokasi anggaran yang tersedia di PLN Kaltimtara, tidak memiliki kesanggupan dalam membangun jaringan listrik di 5 desa tersebut. "Hampir dipastikan pada tahun 2022 ini, tidak ada pembangunan listrik baru di  Paser," ujar Saleh. (tom/cal)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Jalan Rusak di Siradj Salman Minta Segera Dibenahi

Kamis, 18 April 2024 | 10:00 WIB

Pemotor Terlempar 25 Meter setelah Diseruduk Mobil

Kamis, 18 April 2024 | 07:50 WIB

Pertamina Kirim 18 Ton BBM ke Kutai Barat

Rabu, 17 April 2024 | 18:00 WIB
X