Bulan Ramadan, Banyak Korban Berjatuhan di Jalanan Balikpapan

- Selasa, 26 April 2022 | 11:52 WIB
TABRAKAN BERUNTUN: Para korban tergeletak di jalan setelah terjadi tabrakan beruntun di Bejebeje. Aparat kepolisian dan Pomdam VI/Mulawarman turun ke lokasi melakukan oleh TKP
TABRAKAN BERUNTUN: Para korban tergeletak di jalan setelah terjadi tabrakan beruntun di Bejebeje. Aparat kepolisian dan Pomdam VI/Mulawarman turun ke lokasi melakukan oleh TKP

Angka kejadian kecelakaan lalu lintas (lakalantas) di bulan Ramadan tahun ini naik. Banyak korban berjatuhan di jalan lantaran menjadi korban lakalantas. Belum lama ini seorang pria  tak sadarkan diri kecelakaan tunggal di Gunung Bakaran dekat Taman Makam Pahlawan  Jl Marsma Iswahjudi Sepinggan, disusul mobil terbalik di pertigaan lampu merah dekat Bandara SAMS Sepinggan. Selanjutnya seorang pemuda bernama Riduan (20) tewas dilindas truk di Jl Syarifuddin Yoes dekat SPBU lama, Sabtu (23/4) sekitar pukul 16.45 Wita.

Kecelakaan selanjutnya tabrakan beruntun yang melibatkan 3 mobil terjadi BejeBeje atau Jl Letkol Pol Asnawi Arbain,  Senin siang (25/4) sekitar pukul 12.00 Wita. Kendaraan yang terlibat kecelakaan adalah pikap hitam KT 8894 MA  dikemudikan Ardianto (46) warga Jalan Padat Karya No 12 RT Muara Rapak Balikpapan Utara,   Toyota Yaris KT 1498 LQ  yang dikemudikan Kolonel Dadang Zedi (56) anggota BIN warga Balikpapan Baru Kelurahan  Damai Balikpapan Selatan dan dan satu motor Scoopy KT 4402 ZW dikendarai Gagan Pratama Adhyasa (30) warga Jalan Perum Korpri Blok 1 D No 11 RT 26 Kel Sepinggan Baru Balikpapan Selatan.

Salah satu warga sekitar yang bekerja di sebuah bengkel reparasi mobil bernama Khoirul menjelaskan bahwa awal kejadian mobil pikap warna hitam melaju dari atas tiba-tiba oleng.  Pikap tersebut menabrak motor Honda Scoopy  kemudian menghantam Toyota Yaris.

"Pikap dari atas itu oleng menabrak motor dan kena Yaris yang dari bawah. Helm pengendara Scoopy  sampai pecah," ujarnya.

Dia menjelaskan,  korban ada tiga orang yang terkapar, sedangkan yang pengemudi Yaris dalam keadaan selamat. Para korban yang semuanya laki-laki langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat yaitu RS Siloam dengan sepeda motor.

"Tadi yang matanya berdarah-darah diantar pakai motor biar cepat. Baru yang dua diantar pakai mobil ke rumah sakit Siloam," Kata Zaini yang juga pekerja bengkel.

Setelah itu petugas dari Polresta  Balikpapan dan Ditlantas Polda datang ke lokasi untuk melakukan olah TKP. Tak lama berselang disusul dari petugas Pomdam VI/Mulawarman  turut membantu olah TKP. Seusai olah TKP, Dirlantas Polda melalui Kasilaka Kompol Priyadi menjelaskan kronologi kejadian. Saat itu pikap dari atas melambung ke kanan dan menabrak sepeda motor selanjutnya mengenai Yaris.

"Sepeda motor dan mobil Yaris dari arah berlawanan. Korban 3 orang kondisi luka-luka. Tidak ada yang meninggal. Mudah-mudahan para korban segera membaik," jelasnya.

Untuk proses hukum selanjutnya, pihaknya masih mendalami kasus tersebut. "Siapa yang jadi korban, siapa yang jadi tersangka, masih kami dalami. Setelah olah TKP selesai dan kami temukan fakta-fakta, keterangan saksi-saksi, baru kami simpulkan," imbuhnya. Kompol Priyadi menambahkan, pihaknya belum mendapatkan keterangan lebih lanjut terkait data korban dan masih melakukan pendalaman.

Adapun korban luka-luka adalah Gagan Pratama Adhyaksa dalam keadaan sadar mengalami luka pada kepala dan  wajah, jari kelingking kanan (observasi). Ardianto dalam keadaan tidak sadar mengalami cidera kepala berat (observasi) dan Andria Febri dalam keadaan sadar mengalami luka pada bibir dan cidera kepala ringan.

Di tempat terpisah juga terjadi kecelakaan yang mengakibatkan dua pengendara motor terkapar. Yaitu dua motor Yamaha Nmax tabrakan di simpang empat Kebun Sayur Balikpapan Barat. Kejadiannya pukul 22:00  Wita, Minggu (24/4). (jam/ono)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Kapolres PPU dan KPUD Bahas Persiapan Pilkada 2024

Sabtu, 20 April 2024 | 09:46 WIB

Penerimaan Polri Ada Jalur Kompetensi

Jumat, 19 April 2024 | 14:00 WIB

Warga Balikpapan Diimbau Waspada DBD

Jumat, 19 April 2024 | 13:30 WIB

Kubar Mulai Terapkan QR Code pada Pembelian BBM

Jumat, 19 April 2024 | 13:00 WIB

Jatah Perbaikan Jalan Belum Jelas

Jumat, 19 April 2024 | 12:30 WIB

Manajemen Mal Dianggap Abaikan Keselamatan

Jumat, 19 April 2024 | 08:25 WIB

Korban Diseruduk Mobil Meninggal Dunia

Jumat, 19 April 2024 | 08:24 WIB
X