Porprov 2022, Balikpapan Siapkan Duit Rp8,7 Miliar, Ini Peruntukkannya...

- Sabtu, 14 Mei 2022 | 12:10 WIB
Kepala DPOP Balikpapan Ratih Kusuma
Kepala DPOP Balikpapan Ratih Kusuma

Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (DPOP) Kota Balikpapan terus mematangkan persiapan atlet menuju Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2022. Sesuai jadwal, ajang empat tahunan tersebut akan berlangsung pada 12-23 November 2022 mendatang di Kabupaten Berau.

Untuk mempersiapkan ajang tersebut, DPOP memanggil semua cabor untuk melaksanakan rapat, Jumat (13/5). Kepala DPOP Balikpapan Ratih Kusuma memimpin langsung pertemuan tersebut. “Saran dari cabor, mereka akan mengajukan data-datanya. Dan akan kami verifikasi kembali untuk disesuaikan dengan nomor tanding yang ada di Porprov,” katanya.

Ratih menyebut, total anggaran yang disiapkan untuk Porprov sebanyak Rp 8,7 miliar. Diperuntukan 485 atlet dan 110 pelatih serta 25 offisial. “Dana itu digunakan untuk anggaran akomodasi, baju defile, makan dan minuman atlet, penginapan serta kesehatan,” ungkapnya.

Ratih menambahkan, hasil rapat ini, semua saran dan masukan dari cabor akan dikomunikasikan kembali ke Wali Kota Balikpapan maupun DPRD. “Intinya komunikasi, kerja sama dan kolaborasi dilakukan demi kemajuan olahraga di Kota Balikpapan khususnya,” ucap mantan Direktur RSUD Beriman itu. (Fredy Janu/Kpfm)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Manajemen Mal Dianggap Abaikan Keselamatan

Jumat, 19 April 2024 | 08:25 WIB

Korban Diseruduk Mobil Meninggal Dunia

Jumat, 19 April 2024 | 08:24 WIB

60 Ribu Pendatang Serbu Balikpapan

Jumat, 19 April 2024 | 08:19 WIB

Jalan Rusak di Siradj Salman Minta Segera Dibenahi

Kamis, 18 April 2024 | 10:00 WIB

Pemotor Terlempar 25 Meter setelah Diseruduk Mobil

Kamis, 18 April 2024 | 07:50 WIB

Pertamina Kirim 18 Ton BBM ke Kutai Barat

Rabu, 17 April 2024 | 18:00 WIB
X