Jalan MT Haryono Makan Korban Lagi, Kali Ini Mobil Boks Bikin Pengendara Motor Meninggal

- Kamis, 26 Mei 2022 | 12:56 WIB
Kondisi motor yang rusak parah akibat ditabrak. Korban akhirnya meninggal dunia.
Kondisi motor yang rusak parah akibat ditabrak. Korban akhirnya meninggal dunia.

Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan MT Haryono, Balikpapan Selatan, tepatnya depan Kantor PT Telkom, Rabu (25/5) siang, sekira pukul 14.00 Wita. Peristiwa tersebut melibatkan sebuah mobil boks dan dua sepeda motor. Akibatnya, seorang pengendara sepeda motor yang belum diketahui identitasnya kritis. Korban langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis. Kabar terakhir, korban akhirnya meninggal dunia.

Menurut saksi mata Boy, kecelakaan bermula saat mobil boks berwarna putih dengan nomor polisi KT 8792 YJ melaju dari arah Rumah Sakit Siloam Balikpapan. Saat tiba di TKP, mobil mendadak oleng ke kanan dan menyenggol motor Mio merah dengan nopol KT 5370 YK. Motor tersebut melaju dari arah berlawanan.

Selanjutnya mobil boks itu menghantam motor Jupiter MX warna biru nopol KT 5770 ZO yang juga melaju dari arah berlawanan. “Pengendara motor biru kritis. Dia yang parah lukanya. Korban sudah dibawa ke rumah sakit,” ungkap Boy.

Polisi yang mendapat informasi langsung menuju lokasi kejadian dan melakukan olah TKP. Aparat juga membawa mobil boks serta dua motor yang terlibat dalam kecelakaan ke kantor polisi untuk keperluan penyelidikan. “Anggota sudah ke lapangan untuk olah TKP. Untuk data lengkapnya akan kami sampaikan setelah olah TKP,” ucap Kasi Laka Ditlantas Polda Kaltim Kompol Priyadi melalui pesan WhatsApp.

MENINGGAL

S (45), korban luka berat dalam kecelakaan lalu lintas di Jalan MT Haryono, Balikpapan Selatan depan kantor Telkom, Rabu (25/5) siang, sekira pukul 14.00 Wita, tutup usia. Pria yang beralamat di Jalan MT Haryono RT 27, Damai Baru, Balikpapan Selatan itu meninggal di rumah sakit. “Iya, informasi terakhir meninggal dunia,” kata Kasi Laka Ditlantas Polda Kaltim Kompol Priyadi saat dikonfirmasi melalui pesan singkat WhatsApp Rabu malam.

Diketahui, kecelakaan tersebut melibatkan tiga kendaraan. Yakni sebuah mobil boks jenis Hino 300 Putih KT 8792 YJ yang dikemudikan Siprianus Jemadu (37), dengan kendaraan roda dua Yamaha Zupiter MX King biru KT 6775 ZO yang dikendarai S. Kemudian kendaraan roda dua Yamaha Mio warna merah KT 2746 YM dengan pengendara Wiwik Sugiani (36). Ibu rumah tangga yang beralamat di Jalan MT Haryono RT 18, Damai Baru, Balikpapan Selatan itu turut menjadi korban. Dia mengalami luka ringan.

Usai kejadian anggota kepolisian langsung menuju lokasi untuk melakukan olah TKP. Hasilnya terungkap jika penyebab kecelakaan tersebut diduga karena sang pengemudi mobil boks mengantuk. Sehingga tidak konsentrasi dalam berkendara.

“Faktor penyebab laka karena tidak konsentrasi atau lalai dari pengemudi kendaraan roda empat. Keterangan awal pengemudinya itu mengantuk,” ungkap Priyadi. Untuk kronologi kejadian, lanjut Priyadi, bermula saat kendaraan roda empat datang dari arah
simpang Balikpapan Baru menuju arah Balikpapan Permai. Dengan melewati Jalan MT Haryono.

Sesampainya di depan kantor Telkom, pengemudi kehilangan kendali karena mengantuk. Kendaraannya melintasi marka tengah hingga berpindah jalur kearah berlawanan. Pada saat yang bersamaan datang pengemudi kendaraan Yamaha Mio merah, yang beriringan dengan kendaraan roda dua Yamaha Zupiter MX King biru. Kecelakaan pun tak terhindarkan.

“Bagian depan kendaraan roda empat membentur bagian depan roda dua yang datang beriringan dari arah yang berlawanan. Akibat dari kecelakaan tersebut kedua pengemudi berikut kendaraan yang dikemudikan terjatuh di bahu jalan,” ucap Priyadi. (fredyjanu)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Pengedar Kabur, Orang Suruhan Diringkus

Rabu, 17 April 2024 | 09:34 WIB

Sepeda Motor Dikembalikan Sindikat Penipu

Senin, 15 April 2024 | 15:15 WIB

Lima Rumah Hangus di Lok Bahu, Polisi Selidiki

Sabtu, 13 April 2024 | 15:35 WIB
X