Sekolah Swasta Diimbau Permudah Pendaftar

- Rabu, 22 Juni 2022 | 13:10 WIB

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Balikpapan telah menyampaikan bahwa  kapasitas daya tampung satuan pendidikan  jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) negeri di Kota Balikpapan hingga hanya berkisar 50 persen.

Kepala Disdikbud Kota Balikpapan, Purnomo mengungkapkan bahwa hal ini disebabkan karena jumlah lulusan SD tidak sebanding dengan kapasitas daya tampung di SMP.

Namun, kata Purnomo, jika ditambah dengan sekolah swasta, termasuk madrasah maupun pesantren maka akan mencukupi. Oleh sebab itu, peran sekolah swasta dibutuhkan agar anak-anak kita supaya melanjutkan sekolah.

Dengan adanya kondisi tersebut, Panitia PPDB 2022/2023 Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Balikpapan mengimbau kepada seluruh sekolah swasta untuk dapat lebih mempermudah dalam penerimaan calon peserta didik.

"Seperti tahun-tahun sebelumnya, keterbatasan daya tampung selalu menjadi persoalan," terang Sekretaris Panitia PPDB 2022/2023, Ganung Pratikno.

Menurutnya, hal ini dapat menjadi perhatian bagi sekolah swasta untuk dapat lebih membantu dalam penerimaan calon peserta didik. "Maka itu, kami mengimbau adanya gerakan sekolah swasta untuk berperan serta dalam mencerdaskan anak bangsa jika ada yang belum mendapatkan posisi semestinya," jelasnya.

Diketahui, saat ini Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan mendirikan dua SMP Negeri, yakni SMPN 24 Balikpapan Utara dan SMPN 25 Balikpapan Barat. Kedua sekolah ini diharapkan akan mampu mengatasi kekurangan kapasitas daya tampung siswa.(cha/vie)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Safari Ramadan Kukar, Serahkan Manfaat JKM

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:29 WIB
X