Asops Kapolri dan Staf Kementerian PUPR Tinjau IKN

- Kamis, 4 Agustus 2022 | 12:30 WIB
PANTAU IKN: Selain meninjau dari darat, Asops Kapolri dan Staf Kementerian PUPR juga memantau persiapan pembangunan IKN di Sepaku, Kabupaten PPU, dari udara.
PANTAU IKN: Selain meninjau dari darat, Asops Kapolri dan Staf Kementerian PUPR juga memantau persiapan pembangunan IKN di Sepaku, Kabupaten PPU, dari udara.

Kedatangan Asops Kapolri, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi ke Kaltim disambut oleh Kapolda Kaltim Irjen Pol Imam Sugianto di VIP Room Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan, Balikpapan, pada Selasa (2/8).

Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Yusuf Sutejo menerangkan, kedatangan rombongan Asops Kapolri tak hanya sendiri, namun bersama staf Kementerian PUPR. Adapun tujuannya adalah melihat secara langsung progres pembangunan ibu kota negara.

"Rombongan Asops Kapolri beserta staf Kementerian PUPR RI di Kaltim guna meninjau secara langsung persiapan pembangunan ibu kota negara di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara," jelasnya.

Setelah meninjau IKN, selanjutnya rombongan menuju ke rumah makan Kampoeng Pasir untuk melaksanakan ishoma.

"Melaksanakan ishoma dan mendengarkan paparan situasi pengamanan IKN oleh Dir Intelkam Polda Kaltim," imbuh Yusuf.

Lebih lanjut Yusuf mengatakan, setelah melaksanakan ishoma, rombongan Asops Kapolri, Kapolda Kaltim, beserta staf Kementerian PUPR memantau lokasi IKN Nusantara dari udara dengan menggunanakan helikopter. (jam/cal)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Kampus dan Godaan Rangkap Jabatan

Sabtu, 27 April 2024 | 08:44 WIB

Camat Samboja Barat Tepis Isu Dugaan Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 18:44 WIB

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB
X