MANAGED BY:
SELASA
28 MARET
UTAMA | BALIKPAPAN | POROS SELATAN | HUKUM DAN KRIMINAL | POLITIK | OLAHRAGA | PPU-PASER | ADVERTORIAL

BALIKPAPAN

Kamis, 02 Februari 2023 10:00
NJOP di Balikpapan Naik, Pemkot Jamin PBB Tak Ikut Naik
Idham

Pemerintah Kota Balikpapan mulai menerapkan penyesuaian besaran nilai jual objek pajak (NJOP) pada tahun 2023 ini.

Kepala Badan Pengelola Pajak Dan Retribusi Daerah (BPPDRD) Kota Balikpapan Idham mengatakan bahwa pihaknya telah menyelesaikan proses updating data wajib pajak.

“Updating data sudah selesai, cuma belum dipublis dan diinput. Tapi kita akan pakai pada tahun ini,” kata Idam ketika diwawancarai wartawan di kantornya, Rabu (1/2).

Penyesuaian besaran NJOP ini akan berefek pada kenaikan target BPHTB (Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan) pada tahun ini.

“Karena NJOP ini kaitannya dengan BPHTB kita akan menargetkan yang lebih besar. Tapi PBB nya, karena berkaitan dengan masyarakat semua tidak ada kenaikan,” ujarnya.

Ia memastikan bahwa kenaikan NJOP ini tidak akan berefek pada kenaikan besaran PBB (Pajak Bumi dan Bangunan). Karena hal tersebut menyangkut masyarakat. “PBB kemungkinan tidak akan naik, kalaupun naik tidak seberapa besar tapi yang mau kita sasar BPHTB. Karena yang jual tanah adalah orang yang mampu, dan yang butuh uang,” ucapnya.

Ia menjelaskan, sesuai aturan BPHTB itu perhitungan berdasarkan NJOP, kalau NJOP-nya naik. Maka transaksi jual beli tanah dan bangunan itu juga akan naik. “Lima persen dari jual beli atau NJOP-nya. Kita akan menaikan BPHTB nya, dari NJOP. BPHTB kita naikkan, kalau PBB nya kita usahakan tidak naik. Kita menyesuaikan harga pasar, yang jelas harga tanah dengan NJOP itu jauh. Misalnya PBB nya masih Rp 100 ribu, harga tanahnya sudah miliaran,” terangnya.

Ia berharap dengan adanya rencana pembangunan IKN di wilayah Kalimantan Timur, dapat berefek mendorong banyaknya investor masuk untuk membeli tanah, sehingga dapat meningkatkan potensi pendapatan asli daerah. (MAULANA/KPFM)

loading...

BACA JUGA

Minggu, 26 Maret 2023 14:24

1,5 Ton Daging Babi Ilegal Ditahan

Petugas Karantina Pertanian Balikpapan kembali mengagalkan masuknya daging babi ilegal…

Sabtu, 25 Maret 2023 11:28

Peternak Babi di Balikpapan Ajak Pemkot Diskusi Bersama, Minta Perda Ditinjau Ulang

Asosiasi peternakan dan pemotong babi Balikpapan menggelar pertemuan dengan Pemerintah…

Sabtu, 25 Maret 2023 11:27

Asosiasi Peternak Babi Butuh Dukungan Pemkot Balikpapan

Guna menjaga kelangsungan sumberdaya ternak dan kesehatan ternak hewan babi,…

Sabtu, 25 Maret 2023 11:24

Warga Keluhkan Kabel-Kabel Semerawut

Anggota Komisi IV DPRD Kota Balikpapan Hj Kasmah dari Partai…

Sabtu, 25 Maret 2023 11:19

Kapolresta Balikpapan yang Baru Pesan Hindari Hedonisme dan Arogansi

 Kapolresta Balikpapan AKBP Anton Firmanto mengimbau kepada para anggotanya untuk…

Jumat, 24 Maret 2023 10:47

AKBP Anton Firmanto Resmi Jabat Kapolresta Balikpapan

Selasa (21/3) lalu secara resmi jabatan Kapolresta Balikpapan tidak lagi…

Jumat, 24 Maret 2023 10:39

Puluhan Pohon Terimbas Penanaman Pipa Gas

Pengerjaan penanaman pipa gas milik Pertamina yang dikerjakan PGN Solution…

Jumat, 24 Maret 2023 10:36

Solar Kontraktor Berceceran di Jalan Masuk, Bikin Marah Manajemen Global Sport

Ulah kontraktor pelaksana PT Fahreza Duta Perkasa, kembali membuat geram…

Jumat, 24 Maret 2023 10:20

Berkat Ini, TPU Muslimin BDS Lebih Bersih

Lokasi TPU Muslimin Kelurahan Sungai Nangka Kecamatan Balikpapan Selatan yang…

Rabu, 22 Maret 2023 12:46

Penduduk Makin Padat, Perumahan Makin Banyak, Banjir Terus Mengintai Balikpapan

Rencana pemindahan ibu kota negara (IKN) ke wilayah Kalimantan Timur…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers