Gardu Listrik Terbakar, Asap Hitam Bikin Warga Panik

- Rabu, 24 Mei 2023 | 13:45 WIB
KORSLETING: Api berawal dari terbakarnya kotak instalasi listrik. Petugas sigap melakukan pemadaman. IST.
KORSLETING: Api berawal dari terbakarnya kotak instalasi listrik. Petugas sigap melakukan pemadaman. IST.

Sebuah gardu listrik milik PLN yang terletak di Jalan MT Haryono RT 16 Kelurahan Gunung Samarinda Baru, Selasa (23/5) kemarin hangus terbakar pada pukul 16.00 Wita. Saksi mata yang melihat awal mula kejadian tersebut mengatakan bahwa, secara tiba-tiba api keluar dari kotak instalasi yang berada di bawah gardu listrik.

"Sekitar jam 4 sore, tiba-tiba api keluar dari dalam box listrik yang ada di bawah, apinya cukup besar," ungkap Dion (25) salah seorang saksi mata kejadian tersebut.

Sontak api merambat dengan cepat dan membuat asap hitam membumbung dan mengakibatkan kepanikan warga sekitar. Karena besarnya kobaran api, akhirnya membuat gardu listrik di atasnya turut terbakar. Warga sekitar sempat ingin memadamkannya dengan menggunakan alat pemadam api ringan (APAR), namun karena besarnya kobaran api serta yang terbakar adalah gardu listrik yang mempunyai tegangan yang cukup tinggi, akhirnya warga takut mengambil resiko.

"Karena apinya cepat membesar, akhirnya membuat gardu listrik di atasnya turut terbakar," tambah Dion.

Tidak lama kemudian pihak PLN dan pemadam kebakaran datang. Usai arus listriknya dimatikan oleh PLN, pemadam kebakaran akhirnya mampu memadamkan korbaran api yang membakar habis kotak instalasi tersebut.

"Pemadam dan PLN datang, dan tidak lama kemudian api berhasil dipadamkan," ujar Dion.

Namun ketika hendak ditinggalkan oleh pemadam, api kembali muncul. Dan dengan cepat dipadamkan lagi oleh petugas. (moe/cal)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Camat Samboja Barat Tepis Isu Dugaan Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 18:44 WIB

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB
X