Sukses, Gubernur Harap Jadi Agenda Rutin

- Senin, 28 Januari 2019 | 17:33 WIB

TANJAKAN berlumpur dengan kemiringan hampir 70 derajat, bagi sebagian orang mungkin mustahil untuk dilewati. Namun tidak bagi para riders yang berlaga di Mahakam Hard Enduro (MHE) hari ke-2, Minggu (27/1). Hal ini justru semakin menantang adrenalin mereka untuk menaklukkan rintangan tersebut.

Sekilas gambaran dari perhelatan dua hari ini, melukiskan betapa serunya event yang baru pertama kali dilaksanakan di Samarinda tersebut. Areal eks tambang PT NCI Palaran yang disulap menjadi medan para penggila trail adventure, terbukti mampu menyedot antusias masyarakat untuk datang langsung menyaksikannya.

Bukan tanpa risiko, sejumlah riders terpaksa harus menjalani perawatan medis akibat cedera yang didapat saat mencoba menaklukkan rintangan. Namun seperti dikatakan Ketua Panitia MHE Budi Fachroni, ini merupakan hal yang wajar bagi para riders. Lebih dari itu, Budi mengaku puas atas pelaksanaan MHE.

Dari keseluruhan peserta, di hari ke-2 dengan medan yang sangat berat ini akhirnya hanya diikuti sekitar 266 riders. Dengan jalur ekstrem seperti ini, tidak semua riders mampu menyelesaikannya hingga garis finish. Karena itu, bagi peserta yang berhasil menaklukkan rute ini berhak atas hadiah langsung berupa uang tunai Rp 1 juta yang disiapkan panitia.

Ditambahkan Budi, penentuan pemenang dalam ajang ini tidak didasarkan pada poin penilaian. Hard Enduro, jelasnya, merupakan tantangan yang lebih menitikberatkan pada ketahanan fisik dan performa motor para riders. Dengan begitu hadiah utama berupa 5 unit motor KTM Duke yang disediakan dibagikan berdasarkan undian.

Selain itu masih ada hadiah tambahan yang diberikan salah satu klub trail, Tikus Kelapa, yang menyiapkan 1 unit motor Honda CRF. Serta beberap door prize berupa sepeda gunung dan peralatan elektronik.

“Jadi untuk penentuan pemenang tidak berdasarkan penilaian. Maka setiap peserta yang berhasil menyelesaikan tantangan hingga finish kita berikan hadiah langsung berupa uang tunai. Hard Enduro ini lebih kepada ketahanan fisik dan ketangguhan mesin motor para riders,” Budi menjelaskan.

Hadir dalam perhelatan ini, Gubernur Kaltim Isran Noor. Setibanya di lokasi, Isran menyempatkan diri menyaksikan langsung penampilan riders. Setelah itu panitia memintanya naik ke panggung untuk mengguncang botol undian memperebutkan hadiah yang telah disiapkan.

“Seru, ini seru! Semoga tahun depan kegiatan ini diadakan lagi,” lantang Isran mengomentari event MHE ini.

Sebagai penutup, panitia bersama para riders menyempatkan diri untuk bernyanyi dan berjoget bersama di panggung. Sebagaimana dikatakan Pembina kegiatan ini, Ahmad Sukamto, bahwa MHE sekaligus menjadi ajang silaturahmi bagi para riders. Suasana keakraban begitu lekat, dengan tawa lepas para riders yang tampak saling bercengkerama.

“Saya sangat puas, semoga tahun depan kita bisa menggelarnya kembali,” Budi memungkasi. (adv/rz/nin)

Editor: rusli-Admin Sapos

Rekomendasi

Terkini

Safari Ramadan Kukar, Serahkan Manfaat JKM

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:29 WIB
X